Berita

Kumpulan informasi dan kabar terbaru dari PT Itci Hutani Manunggal.

cover

Perayaan HUT RI Ke-80 PT Itci Hutani Manunggal

Dalam semangat menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-80 PT Itci Hutani Manunggal menggelar perayaan yang berlangsung meriah untuk mempererat kebersamaan sekaligus memperingati momen bersejarah bangsa dengan penuh antusias.
Rangkaian acara terdiri berbagai kompetisi mulai dari cabang olahraga dan karaoke yang dapat menjadi momen menyenangkan dan mempererat hubungan antar karyawan.Beberapa jenis perlombaan yang digelar antara lain bulu tangkis, futsal, basket, tenis meja, tenis lapangan, volley dan lomba karaoke dengan tema lagu kebangksaan. Semua ajang ini memberi ruang bagi para peserta untuk menyalurkan minat dan bakat, sekaligus mendorong kerja sama tim dan semangat kompetitif yang sehat. Tidak kalah penting, kegiatan ini juga memperkuat interaksi antar divisi sehingga tercipta hubungan kerja yang semakin solid dan kolaboratif.

Semoga perayaan HUT ke-80 PT Itci Hutani Manunggal membawa kebahagiaan bagi seluruh karyawan.

Bagikan: